Judul : Menyongsong Hari Esok
Penulis : Agung A.N
Penerbit : CV ROSDA Bandung
Halaman : 67 Halaman
Download Ebook (Klik To Download)
Selamat pagi adek adek yang budiman, bagaimana kabar kalian di sekolah, masih rajin belajar dan membaca kan? nah kali ini kakak ada satu buku cerita menarik yang kakak scan, buku ini kakak amankan dari perpustakaan waktu kakak masih sekolah dasar 14 tahun yang lalu, tapi sayang sekali adek adek buku buku yang ada di perpustakaan tersebut tidak terawat karena jarang dikunjungi untuk di baca sampai habis dimakan ngengat, yang lebih mengenaskan adalah ruangan perpustakaan yang tidak ikut terawat itu beralih fungsi jadi kandang kambing sekarang.
Nah adek adek yang berhati baik, buku ini judulnya "Menyongsong Hari Esok", bercerita tentang wanto seorang anak seusia kalian (SD) yang memiliki motivasi yang kuat untuk belajar dan berprestasi, demi hari esok yang lebih baik, wanto bertahan hidup di ibukota bersama ayah ibu dan adik adiknya, sampai pada suatu hari ayah wanto diberhentikan dari pekerjaan karena krisis ekonomi yang menimpa negara kita tercinta, namun wanto dan keluarga tidak berhenti berusaha untuk survive, mula mula mereka membuka warteg sampai pada akhirnya kampung mereka terendam banjir hingga daerah yang mereka tempati terkena jalur hijau, sehingga memaksa mereka untuk pergi bertransmigrasi keluar pulau jawa.
Wanto lahir di desa gelaran kabupaten Gunung Kidul Yogyakarta, desa kelahiran wanto memang daerah tandus dan tidak menghasilkan bagi lahan pertanian, meski dialiri sungai banyumoto yang besar dan berair jernih, sehingga ia dan keluarganya harus meninggalkan tanah kelahirannya untuk mencari penghidupan di ibuota jakarta, ketika itu ia baru berusia 6 tahun, ia harus meninggalkan pula sahabat sahabatnya antara lain guntoyo, kadiyo, mukiyo, dan warsidi serta banyak cerita cerita masa kecil di tanah kelahirannya yang menarik.
Bagaimana adek adek? menarik bukan, bila adek adek dirumah yang sudah punya ipad, laptop, atau pc biasa adek adek dirumah bisa mendownload buku yang sudah kakak scan tersebut, cukup sekian dan selamat membaca semoga menambah pengetahuan ,wawasan nusantara dan berguna untuk nusa dan bangsa.