Share - Life - Techno

Lowongan Kerja Terbaru, Lowongan Kerja BUMN, Download Vector, Koran Gratis, Desain Grafis, Tips Blog, Tips IT, Artikel Pendidikan, Artikel Sejarah, Artikel Islam, Update Patch PES6, Dangdut Academy3

Berdirinya Agen Yahudi Internasional

Peristiwa di Tahun 1929 / 1348 H. Para pemimpin Zionis sepakat untuk membentuk agen Yahudi Internasional yang bertanggung jawab dalam mempersiapkan segala hal yang diperlukan bagi berdirinya negara Yahudi di Palestina. Perjanjian Balfour telah menyiapkan konsep negara bagi kaum Yahudi di Palestina. Sementara bangsa Arab tunduk pada penjajahan asing. Agen Yahudi itu segera mengajukan konsepnya kepada Winston Chourchil, Perdana Menteri Inggris, konsep itulah yang menjadi landasan ide pembentukan korp Tentara Yahudi yang terdiri dari para sukarelawan yang pada hari kemudian menjadi sebuah pasukan yang bertujuan untuk mengalahkan bangsa Arab setiap kali terjadi benturan antara politik mereka dengan politk negara yahudi.
Salah satu tokoh utama Yahudi yang merundingkan dukungan terhadap deklarasi ini ialah Dr. Chaim Weizmann, jurubicara terkemuka organisasi Zionisme di Britania Raya. Selama pertemuan pertama antara Chaim Weizmann dan Balfour (1906), pemimpin kelompok Persatuan itu terkesan oleh kepribadian Weizman. Balfour menanyai Weizmann mengapa Palestina — dan hanya Palestina saja — yang diinginkan menjadi basis Zionisme. "Semua tempat yang lain akan menjadi pemberhalaan", Weizmann memprotes, lalu menambahkan: "Tuan Balfour, andai saya menawarkan Anda Paris sebagai ganti London, akankah Anda mengambilnya?" "Namun Dr. Weizmann", Balfour menjawab, "kami memiliki London", Weizmann menjawab, "Itu benar, namun kami memiliki Yerusalem dulu saat London merupakan rawa."
Weizmann ialah kimiawan yang berhasil mensintesiskan aseton melalui fermentasi. Aseton diperlukan dalam menghasilkan cordite, bahan pembakar yang diperlukan untuk mendorong peluru-peluru. Jerman memonopoli ramuan aseton kunci, kalsium asetat. Tanpa kalsium asetat, Britania tak bisa menciptakan aseton dan tanpa aseton takkan ada cordite. Jadi, tanpa cordite, Inggris saat itu mungkin akan kalah dalam Perang Besar. Saat ditanya bayaran apa yang diinginkan, Weizmann menjawab, "Hanya ada satu hal yang saya inginkan. Tanah air buat orang-orang saya." Ia menerima pembayaran untuk penemuan ini dan peran dalam sejarah awal Israel.
(1000 Peristiwa dalam Islam/Abdul Hakim Al afifi | Wikipedia)

0 comments:

Posting Komentar